Ingin Mulai Bisnis Online Manfaatkan 7 Websites Gratis Ini

Model Bisnis Konten Digital

Ingin Mulai Bisnis Online Manfaatkan 7 Websites Gratis Ini Setiap orang tentunya sudah tidak asing dengan internet. Internet adalah salah satu bentuk perkembangan teknologi yang membantu manusia dalam kehidupan sehari-hari. Pada umumnya, internet digunakan dengan perangkat seperti laprop, komputer dan ponsel. Saat ini internet mudah didapatkan karena tersebar pada berbagai tempat seperti kafe, mall, tempat wisata dan lain-lain. Internet juga telah diperjualbelikan berupa paket internet dengan masa berlaku tertentu yang tentunya dengan harga murah. Internet degunakan untuk berbagai hal contohnya mencari hiburan melalui bermain game dan menyaksikan video yotube, lalu berinteraksi dan mencari informasi.

Interaksi adalah kegiatan yang pasti terjadi dalam kehidupan. Manusia melakukan interaksi untuk menjaga hubungan dengan orang lain dan mengetahui kabar terkini dari orang tersebut. Peran internet dalam interaksi terlihat pada penggunaan media sosial. Media sosial adalah aspek tak terpisahkan pada kehidupan manusia yang dapat diakses dengan aplikasi atau situs yang terhubung dengan internet.

Situs adalah kumpulan halaman web yang menjadi bagian dari sebuah domain di internet. Situs berbentuk halaman informasi yang tersedia dengan memanfaatkan internet sehingga dapat diakses dari seluruh dunia. Selain berperan untu membuka media sosial, situs juga menjadi sumber mencari informasi yang dibuktikan oleh beberapa contoh yaitu www.detik.com, www.kompas.com dan www.Cnnindonesia.com.

Tiga situs tersebut menyediakan berita terkini dari Indonesia dan luar negeri. Keberadaan situs berita menyebabkan masyarakat terus mengikuti perkembangan dalam dan luar negeri. Tidak hanya berinteraksi dan mencari informasi, situs juga digunakan untuk kegiatan lain yakni bisnis online.

Bisnis online telah berkembang pesat dalam waktu belakangan. Perkembangan ini disebabkan gaya hidup masyarakat yang melibatkan internet dalam berbagai aspek kehidupan. Internet telah menjadi bagian tidak terpisahkan pada kegiatan sehari-hari sehingga diusahakan untuk berperan pada kegiatan apapun termasuk bisnis online.

Perkembangan ini turut didukung kondisi masyarakat saat ini yang mempunyai kemampuan baik saat menggunakan teknologi. Masyarakat juga cukup mengikuti perkembangan teknologi sehingga cepat beradaptasi. Kegiatan bisnis online tentunya melibatkan teknologi pada berbagai kegiatannya, salah satunya promosi dan menyebarkan informasi.

Promosi dan menyampaikan informasi produk kepada masyarakat adalah kegiatan yang wajig dilakukan. Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan keinginan dalam dairi masyarakat untk menjadi pelanggan dan membeli produk yang diperdagangkan. Dalam kegiatan bisnis online, kegiatan ini terlaksana dengan memanfaatkan situs. Pelaku usaha online memakai situs sebagai media menyampaikan informasi dan promosi produk yang diperdagangkan.

Situs untuk bisnis online cukup melimpah, namun terdapat beberapa opsi situs gratis yang dapat dimanfaatkan. Mari kita simak 7 situs gratis untuk bisnis online!

1. WordPress

WordPress adalah situs yang dapat digunakan dengan bahasa indonesia. Situs ini memudahkan pengguna dalam mendesain blog karena sudah ada opsi desain yang dapat dipilih.Situs ini tidak terlalu sulit untuk digunakan dan apabila pengguna mengalami kesulitan dapat bertanya kepada komunitas wordpress. Jika seseorang ingin mempunyai blog wordpress, langkag yang harus dilakukan adalah membuka situs www.wordpess.com lalu mengisi pendaftaran dan mengikuti panduan berbahasa indonesia hingga blog siap digunakan.

Saat mendaftar wordpress, terdapat opsi Satu username untuk beberapa blog dan Satu username satu blog. Calon pengguna bebas memilih kedua opsi tersebut sesuai keperluan. WordPress mempunyai fitur gratis dan berbayar.

2. Blogspot

Blogspot ialah situs yang sejenis dengan wordpress. Blogspot dan wordpress mempunyai persamaan fitur dan dapat digunakan dengan bahasa Indonesia. Meskipun demikian, Dua situs ini berbeda terkait pemilihan desain. Pengguna wordpress dapat memilih desain sedangkan pengguna blogspot tidak dapat melakukan itu.

Terkait cara pendaftaran, seseorang yang ingin menggunakan blogspot perlu mengunjungi www.blogger.com lalu menuju bagian pendaftaran. Situs ini dirilis oleh google sehingga akun google untuk mendaftar. Oleh sebab itu pengguna blogspot dapat menggunakan fasilitas google lainnya.

Setelah mendaftar calon pengguna mengikuti panduan sampai blogspot siap dipakai. Blogspot dapat digunakan di laptop, komputer dan ponsel selam terhubung dangan internet.

3. OSCommerce

OSCommerce ialah situs khusus bisnis online yang terkenal di luar negeri. Situs ini memiliki fitur menampilkan produk dagangan dengan berbagai informasi sehingga konsumen dapat mengetahui informasi rinci darisuatu produk. Situ ini juga dapat menghitung biaya pengiriman dan pajak suatu produk. Seseorang dapat mengakses OSCommerse dengan membuka www.OSCommerce.com.

Pengguna situs ini memperoleh fitur gratis dan fitur yang perlu membayar serta dapat bertanya kepada komunitas situs ini jika tidak mengerti terkait suatu bagian.

4. Joomla

Joomla adalah situs berjualan online yang marak digunakanoleh masyarakat dunia Joomla dapat digunakan dengan cara mengunjungi situs www.joomla.org lau mendownload aplikasinya. Kemudian calon pengguna mengikuti panduan berbahasa Inggris sampai aplikasi siapdipakai. Panduan hanya tersedia dalam bahasa Inggris sebab jommla digunakan di seluruh dunia.

Untuk masyarakat Indonesia, terdapat sebuah komunitas yang akan membantu apabila mengalami kesulitan. Joomla juga mempunyai modul yang bisa dipakai oleh pengguna. Joomla mempunyai fitur yang cukup mudah dimengerti oleh pengguna baru. Joomlajiga mempunyai fitur berbayar yang lebih lengkap dibandingkan fitur gratis.

5. MagentoCommerce

MagentoCommerce merupakan situs yang banyak dipakai oleh warga dunia. Situs ini dirilis pada tahun 2008 dan memiliki banyak fitur dan opsi tema yang dapat dipilih. Seseorang yang ingin menjadi pengguna megantocommerce disarankan mempunyai kemampuan teknik informatika sebab terdapat kerumitan dalam situs tersebut. Calon pengguna harus membuka www.MagentoCommerce.com lalu mendownload platform. Situs ini belum tersedia dalam bahasa Indonesia namun terdapat demo yang mengajarkan cara  penggunaan dan terdapat komunitas yang siap membantu.

 6. Prestashop

Prestashop adalah situs yang dikeluarkan tahun 2007 dengan target pasar pengusaha menengah dan pengusaha kecil. Prestashop dibuat dengan kemudahan penggunaan fitur dan terdapat berbagai opsi fitur yang dapat digunakan. Fitur yang dimiliki prestashop antara lain pemberitahuan jika barang hampir habis dan ada pesanan masuk. Kemudian pengunjung toko bisa memakai keranjang belanja untuk menampung produk yang ingin dibeli dan pembayaran produk dapat dilakukan dengan beberapa cara.

Prestashop memberi peluang kepada pengguna untuk menampilkan produk dengan kriteria tertentu dan membuat katalog serta membuat laporan penjualan selama periode tertentu. Pretashop mempunyai versi gratis namun tidak dapat digunakan dengan bahasa Indonesia. Akan tetapi terdapat kelompok  penguna aktif sehingga pengguna baru yang kesulitan dapat bertanya kepada  kelompok tersebut. Calon pengguna dapat mengunjungi www.prestashop.com dan mendownload aplikasinya untuk menjadi pengguna.

7. Google Sites

Google sites adalah situs resmi dari google untuk berjualan dan promosi produk. Situs ini dapat dipakai untuk kebutuhan pribadi dan keperluan kelompok seperti bisnis online. Pengguna situs ini dapat memanfaatkan fitur google lainnya seperti google docs, google calendar, picasa dan lain-lain. Calon pengguna cukup menggunakan akun google untuk mendaftar dan akhirnya mempunyai situs ini.

Tujuh situs diatas dapat dimanfaatkan untuk memulai bisnis online. Setiap situs mempunyai kelebihan yang digunakan sesuai kebutuhan. Contohnya wordpress dan blospot untuk media promosi dan menyampaikan informasi produk sebab Dua situs ini berfungsi utama sebagai media menulis. WordPress dan blogspot juga disebut blog, sebuah wadah pengganti buku harian yang berfungsi sebagai tempat seseorang menyampaikan semua hal.

Kemudian OSCommerce, Joomla dan MagentoCommerce untuk menjual produk karena terdapat berbagai fitur yang mendukung penjualan. Lalu google sites untuk bisnis online yang dijalankan beberapa orang dan terdapat kebutuhan untuk menyusun dokumen bersama tanpa bertemu di waktu dan tempat tertentu. Situs ini dapat dipilih karena bisa memakai fitur google docs yang mendukung penyusunan dokumen bersama.

Prestashop juga dapat dipakai oleh pebisnis online kecil dan menengah karena dapat menampilkan lokasi toko di google maps. Hal ini membuat masyarakat mengetahui lokasi toko sehingga bisa datang ke lokasi. Prestshop juga mempunyai fitur membuat kupon yang bisa digunakan sebagai media promosi kepada pelanggan. Kupon ini dibuat terjadi suatu aca yang artinya dilakukan pada sebuah momen tertentu saja.

Usaha kecil dan menengah cukup marak di Indonesia sebab kegiatan operasionalnya bisa dilakukan dari rumah dan tidak butuh modal terlalu besar. Masyarakat mengadakan usaha mikro kecil menengah (UMKM) dengan variasi bidang usaha yaitu penyediaan jasa, menjual makanan, dan menjual bend kebutuhan rumah tangga.

Situs dibentuk oleh teks, gambar dan animasi agar terlihat menarik. pemilihan situs gratis ini krusial dalam memuali bisnis online sebab berpengaruh terhadap pelaksanaan kegiatan operasional dan jumlah pengunjung situs. Semakin banyak pengunjung situs maka informasi produk akan tersebar dan meningkatkan peluang datangnya pelanggan. Setiap pebisnis online pasti ingin meraih kesuksesan, oleh sebab itu mari tentukan situs yang tepat demi kesuksesan bisnis online!

Baca juga: Mengenal branding ,cara meningkatkanya dan tipsnya

One thought on “Ingin Mulai Bisnis Online Manfaatkan 7 Websites Gratis Ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mulai obrolan
Layanan konsumen
Hallo, Ada yang bisa kami bantu